Blog

Image

Matras TPE vs NBR, Mana yang Bagus untuk Yoga?

December 30th, 2022

sfidnfits.com – Matras TPE dan NBR menjadi pilihan matras yang banyak di pasaran sekaligus populer. Pasalnya, kedua bahan matras tersebut harganya cukup terjangkau dibandingkan dengan karet alam yang cukup mahal.

Selain itu, baik TPE maupun NBR memiliki sifat bahan yang tidak mudah sobek, mampu diregangkan, dan ringan sehingga mudah dibawa.

Namun, jika harus memilih mana yang terbaik di antara keduanya, maka kamu harus membaca artikel ini sampai selesai. Di sini, kita akan membahas rincian lengkap setiap bahannya, sekaligus kelebihan dan kekurangannya.

 

Matras TPE vs NBR, Mana yang Bagus untuk Yoga?

 

Matras yoga TPE


Thermo-Plastic Elastomer (TPE), atau yang juga dikenal sebagai Thermoplastic Rubber adalah kelas kopolimer atau campuran polimer.

Biasanya polimer yang dicampur untuk membuat bahan TPE adalah plastik dan karet. Jadi, bisa dibilang jika matras TPE memiliki keunggulan dari plastik dan karet.

Matras yoga yang terbuat dari bahan TPE memiliki kemampuan anti selip, elastisitas dan daya tahan yang baik, tapi harganya cenderung sedikit lebih tinggi dibandingkan NBR.

Secara teknis, matras TPE lebih cocok untuk latihan yoga karena menawarkan bantalan yang nyaman, anti-slip, dan tahan lebih lama.

Kelebihan

TPE diakui sebagai bahan bebas polusi (dapat didaur ulang), dan juga merupakan bahan yang paling banyak digunakan untuk matras yoga. Ini ditandai dengan ketahanan yang sangat baik, ketahanan selip yang baik, dan lebih tahan lama dibandingkan NBR.

Bukan hanya itu, matras TPE bisa menjadi  alternatif matras yoga bebas lateks. Plus, beratnya cukup ringan sehingga mudah dibawa ke mana pun.

Kekurangan

Tidak cocok untuk yoga panas atau bikram yoga karena akan mengurangi performa anti selip saat basah. Selain itu, keringat juga akan menimbulkan korosi, tidak mudah dirawat, dan memiliki masa pakai yang singkat.




Matras yoga NBR


Nitrile Butadiene Rubber (NBR) adalah jenis karet sintetis yang biasanya digunakan untuk pembuatan produk karet tahan minyak.

Matras dengan bahan ini cenderung memiliki sifat ketahanan aus yang bagus, tetapi tidak bekerja dengan baik dalam aspek non-slip dan elastisitas.

Salah satu alasan orang menyukai NBR adalah karena bantalannya. Bahannya sangat lembut dan sering ditemukan pada matras yoga yang lebih tebal, yang berarti memberikan kenyamanan pada persendian.

Matras NBR sangat bagus untuk mereka yang lututnya sakit atau siapa saja yang bertubuh besar.

Kelebihan

NBR diakui sebagai bahan matras yang paling murah di kelasnya dan cenderung tebal sehingga cocok untuk yang memiliki masalah persendian dan orang yang bertubuh gemuk.

Selain itu, matras ini cenderung sangat ringan, yang bisa memudahkanmu membawanya ke mana pun dan latihan di mana pun. Dan, kamu juga harus tahu kalau matras NBR tahan minyak dan mudah dibersihkan.

Kekurangan

Matras NBR dikenal sebagai matras yang tebal, bahkan ketebalannya bisa mencapai 13mm dan karenanya inilah yang membuat matras ini tidak anti-slip sehingga meningkatkan risiko jatuh. Kekurangan lainnya dari bahan ini adalah bahannya berasal dari sumber tak terbarukan.

Dan, yang harus kamu tahu adalah matras ini meninggalkan jejak tekanan dari tangan atau kaki selama latihan, meskipun nantinya akan kembali ke tekstur awal lagi.  Plus, matras ini cenderung berbau.

 

Jadi, mana pilihan terbaik antara matras TPE vs NBR?


Baik TPE maupun NBR memiliki keunggulannya masing-masing. Namun, jika harus memilih, matras TPE jauh lebih baik untuk yoga dibandingkan matras NBR karena anti-slip dan menempel di permukaan lantai sehingga saat kamu melakukan pose berdiri atau yang sulit, matras TPE memberikan kestabilan yang bagus.

Selain itu, dari ketahannya matras TPE cenderung tahan lama sehingga tidak perlu sering menggantinya dan bisa menjadi investasi yang bagus dengan harga terjangkau jika kamu aktif melakukan yoga.

Meski begitu, jika kamu punya masalah dengan persendian, terutama lutut, matras NBR menjadi pilihan ideal karena akan meminimalkan dampak tekanan antara lutut dan lantai dengan ketebalan yang dimilikinya.

 

Kesimpulan

Matras TPE dan NBR adalah 2 jenis bahan matras yang populer sekaligus terjangkau di pasaran. TPE adalah senyawa yang terbuat dari bahan termoplastik yang dikombinasikan dengan bahan karet lunak. Sementara, NBR adalah kopolimer karet sintetis dari akrilonitril (ACN) dan butadiena.

Kedua bahan matras tersebut memiliki kelebihan dan kekurangannya masing-masing. Matras TPE cenderung anti-slip, tahan lama, dan bantalannya lebih nyaman.

Sementara itu, matras NBR adalah matras terjangkau dengan ketebalan yang bagus untuk orang dengan masalah persendian, tapi tidak anti-slip.

Pilihan yang terbaik jika kamu aktif latihan yoga adalah matras TPE, sedangkan jika kamu punya masalah persendian, maka gunakan matras NBR. Semoga artikel ini membantu!

 

Referensi:

  • Waver, (2021). Is TPE Better Than NBR Material?
  • Waver, (2022). The Best Yoga Mats Buying Guide 2022: NBR vs TPE vs Rubber vs PU vs PVC.
  • Branded.disruptsports, (2020). Yoga Mat Showdown: TPE vs. PVC vs. Rubber.
  • Theyogamad, (2021). Yoga Mat Materials Compared: TPE vs PVC vs NBR vs Cork vs Rubber.




Jika Anda sedang mencari perlengkapan olahraga, perlengkapan fitness, perlengkapan yoga, ataupun perlengkapan olahraga yang bisa dipakai dirumah tanpa perlu datang ke gym, FITS adalah solusi terbaik pilihan Anda. FITS menyediakan perlengkapan olahraga terlengkap dengan kualitas original dan harga terbaik.

Anda bisa mendapatkan semua produk FITS di e-commerce favorit Anda secara online maupun langsung belanja di toko offline FITS. Tap atau klik SHOP NOW pada banner dibawah ini dan mulailah pengalaman olahraga lebih baik bersama FITS!





Official E-Commerce

Temukan produk resmi SFIDNFITS di toko online berikut ini