Blog

Image

Sering Salah Sebut, Ini Bedanya Headphone, Headset, Earphone dan Handsfree

June 12th, 2019

sfidnfits.com - Aksesoris earphone, headphone, headset dan handsfree pastinya sangat akrab ditelinga kita. Aksesoris audio ini tentu sudah sering kita gunakan pada smartphone ataupun laptop kita. Terlebih lagi jika ingin mendengarkan suara dari suatu perangkat elektronik yang suaranya tidak begitu jelas, tentunya aksesoris ini sangatlah membantu.

Namun tanpa disadari, masih banyak dari kita yang masih salah dalam menyebutkan aksesoris audio ini yang karena memang fungsinya hampir mirip. Earphone disebut headset, headphone disebut headset, dll. Nah, biar kamu gak salah terus menerus, berikut ini kami akan berikan informasi tentang perbedaan dari aksesoris audio ini.

1. Headphones


Headphone merupakan aksesoris audio yang berukuran cukup besar dan dilengkapi dengan penghubung di bagian kanan dan kirinya melalui atas kepala kamu. Dengan penjelasan singkat tersebut, pasti sudah tau kan bentuknya yang seperti apa? Namun, headphone pun terbagi lagi menjadi dua, yaitu over ear headphoe dan on ear headphone.


Over ear headpone atau yang biasa disebut juga dengan full size headphone merupakan headphone dengan ukuran yang cukup besar untuk menutupi daun telinga kamu secara keseluruhan. Namun, ukurannya pun berbeda-beda, tergantung tipe dan merknya. Jadi, ketika bisa digunakan untuk menutup seluruh telinga kamu, belum tentu bisa digunakan untuk menutup telinga orang lain. Keunggulan dari headpone ini adalah mampu mengisolasi suara dari luar, sehingga kamu bisa lebih fokus dalam mendengarkan lagu atau musik. Kekurangannya tentu saja sangat sulit untuk dibawa karena ukurannya yang lebih besar.


Disisi lain, on-ear headpones merupakan headphone dengan bantalan yang lebih kecil dan tentunya tidak bisa menutupi seluruh daun telinga. Mungkin headphone ini akan terasa kurang nyaman digunakan karena tidak bisa mengisolasi suara dari luar dan akan terasa cukup sakit di daun telinga jika digunakan dalam waktu yang lama. Namun karena ukurannya yang lebih kecil, tentu saja model headphone ini lebih mudah di bawa kemana-mana.

2. Headset


Sederhananya, headset merupakan headphone yang dilengkapi dengan microphone, sehingga bisa digunakan juga untuk berkomunikasi seperti video call, menelepon, ataupun bermain games. Maka tidak heran jika headset gaming menjadi headset yang cukup populer dan terkenal.

3. Earphones


Fungsi utama dari earphone sama seperti headphone, letak perbedaannya hanya pada ukurannya saja. Earphone memiliki ukuran yang jauh lebih kecil. Earphone dibuat agar bisa pas untuk digunakan dilubang telinga dengan begitu penggunannya akan lebih mudah dalam mencabut dan menggunakan speaker. Sebagian orang ada yang lebih memilih untuk menggunakan satu sisi earphone saja agar masih bisa mendengarkan suara dari luar. Earphone sendiri terbagi lagi menjadi dua jenis, yaitu earbuds dan in-ear monitoring (IEM).


Earbuds biasanya memiliki bentuk yang bulat yang bisa digunakan dengan menyelipkan di dalam telinga. Sedangkan in-ear monitoring (IEM) memiliki ujung karet yang tipis untuk lebih mudah dimasukan ke dalam lubang telinga, sehingga musik yang kita dengar akan terisolasi dari suara luar.




4. Handsfree


Handsfree adalah bentuk earphone dengan tambahan mikrofon dan tombol fungsi tertentu, seperi tombol volume, tombol menerima dan menutup panggilan, serta tombol play dan pause musik. Handsfree biasanya disertakan dalam pembelian set smartphone baru.

Seiring berkembangnya teknologi, saat ini sudah banyak bluetooth handsfree yang bisa digunakan tanpa kabel yang mengganggu seperti Fits Bluetooth Handfree Wireless dari SFIDN Fits. Ulasan tentang produk ini sebelumnya sudah kita bongkar pada artikel sebelumnya, yaitu Review Fits Earphone Wireless, The True Wireless Earphone. Namun karena fungsi earphone dan handsfree hampir sama, banyak orang lebih akrab menyebutnya dengan earphone ataupun headset  daripada handsfree.


Nah, itulah perbedaan dari headphone, Headset, Earphone dan juga Handsfree. Semoga informasi ini cukup membantu dan berguna.

 




Jika Anda sedang mencari perlengkapan olahraga, perlengkapan fitness, perlengkapan yoga, ataupun perlengkapan olahraga yang bisa dipakai dirumah tanpa perlu datang ke gym, FITS adalah solusi terbaik pilihan Anda. FITS menyediakan perlengkapan olahraga terlengkap dengan kualitas original dan harga terbaik.

Anda bisa mendapatkan semua produk FITS di e-commerce favorit Anda secara online maupun langsung belanja di toko offline FITS. Tap atau klik SHOP NOW pada banner dibawah ini dan mulailah pengalaman olahraga lebih baik bersama FITS!





Official E-Commerce

Temukan produk resmi SFIDNFITS di toko online berikut ini