Blog

Image

Begini Cara Mencuci dan Merawat Pakaian Olahraga biar Awet

November 25th, 2022

sfidnfits.com – Ketika kamu aktif berolahraga, kamu akan mendapatkan sederet manfaatnya secara langsung, seperti jantung yang sehat, berkurangnya stress, dan kualitas tidur yang lebih baik.

Namun, masalah yang seringkali dihadapi banyak orang setelah berolahraga adalah pakaian kotor yang penuh keringat dan bau, yang mana semua itu memerlukan perhatian khusus.

Hal yang perlu kamu tahu di sini adalah pakaian olahraga harus dicuci dengan hati-hati agar elastisitas dan kualitas bahannya tetap terjaga. Pakaian olahraga setelah digunakan harus dicuci, terutama jika pakaian tersebut terbuat dari bahan sintetis.

Pasalnya, bahan sintetis mudah sekali mempertahankan bau, dan menjadi tempat yang baik untuk perkembangbiakan bakteri dan jamur. Pencucian dan perawatan pakaian olahraga bisa kamu simak di bawah ini.


Begini Cara Mencuci dan Merawat Pakaian Olahraga biar Awet


1. Segera cuci pakaian setelah digunakan


Setelah pemakaian, pakaian olahraga biasanya akan penuh dengan keringat dan kotoran. Jika kamu memilih menyimpannya daripada mencucinya langsung, hal itu dapat dengan mudah menyebabkan pembentukan bakteri, sehingga lebih sulit untuk dicuci dan menjaga kebersihannya.

Oleh karena itu, sebaiknya langsung bersihkan pakaian setelah digunakan. Jika ini tidak memungkinkan, sebaiknya setidaknya keringkan pakaianmu sebelum memasukkannya ke dalam keranjang cucian.

 

2. Biarkan pakaian kering terlebih dahulu sebelum dicuci

Sebelum memasukkannya ke dalam mesin cuci atau ember, keringkan pakaianmu terlebih dahulu untuk menghindari bau yang berlebih pada baju.

Plus, langkah ini dilakukan untuk memudahkan pembersihan karena pakaian olahraga yang berkeringat berpeluang besar dalam perkembangbiakan bakteri dan jamur. Jadi, sebelum mencuci, kamu bisa menggantungkan pakaianmu dulu di udara.

 

3. Balikan pakaian


Sumber gambar: yandex.com

Bakteri dari keringat dan sel kulit mati biasanya menempel di sisi yang bersentuhan langsung dengan kulitmu.

Jadi, saat mencucinya, kamu harus membalikan pakain agar air dan deterjen dapat dengan mudah mengakses dan membersihkan bagian paling kotor dari pakaian olahragamu.

 

4. Pisahkan cucian dari jenis kain yang berbeda

Ketika mencuci, pastikan kamu memisahkan pakaian dengan jenis kain yangs rupa. Pisahkan kaus katun dan handuk gym dari celana pendek atau legging olahraga sintetis. Pasalnya, serat dari kain katun akan menempel pada pakaian olahragamu.

Selain itu, kamu juga harus memisahkan kain tebal, seperti denim dan apa pun dengan kancing atau resleting karena dapat menyebabkan lebih banyak abrasi, yang merusak kain halus pakaian olahragamu.

 

5. Cuci dengan air dingin atau suhu ruang


Kain pada pakaian olahraga tidak bekerja dengan baik terhadap panas karena dapat menyebabkan elastisitas kain rusak, dan dapat membuat warnanya memudar. Oleh karena itu, pastikan kamu mencucinya dengan air dingin atau air dengan suhu ideal 30 °C.

 



6. Gunakan jumlah deterjen yang tepat

Pemilihan deterjen dan jumlah yang tepat untuk digunakan saat mencuci sangat penting, baik mencuci pakaian olahraga atau pakaian biasa.

Menambahkan terlalu deterjen saat mencuci adalah hal yang salah karena dapat meninggalkan penumpukan atau residu sabun, yang dapat memerangkap bau dan sel kulit mati, dan menciptakan lingkungan yang ideal bagi jamur untuk berkembang.

Selain jumlahnya, perhatikan juga jenis detergen. Deterjen cair menjadi pilihan yang lebih baik daripada bubuk.

 

7. Hindari pemutih dan pelembut pakaian


Pemutih adalah zat yang sangat kuat yang dapat menyebabkan perubahan warna pada pakaian. Karena itu, kamu harus menghindari penggunaan ini saat mencuci pakaian olahraga.

Selain pemutih, pelembut pakaian pun sebaiknya dihindari karena dapat merusak kain yang fleksibel.

Juga, pelembut kain meninggalkan residu pada pakaian olahraga yang menjadi seperti lem bagi bakteri penyebab bau, terutama saat menumpuk. Tentunya, hal ini mempersulit air dan detergen untuk membersihkan pakaian.

 

8. Cuci dengan lembut

Sama seperti pakaian lainnya, mencuci pakaian olahraga harus dilakukan dengan kehati-hatian yang tepat. Jika memungkinkan, yang terbaik adalah mencuci pakaian olahragamu dengan tangan.

Jika tidak, gunakan pengaturan halus di mesin cuci. Dengan cara ini, kamu dapat memastikan pakaian olahragamu tidak rusak saat dibersihkan dan bisa tetap mempertahankan kualitas bahannya.

 

9. Rendam dengan cuka jika pakaian tetap bau


Sumber gambar: yandex.com

Jika kamu memiliki masalah dengan pakaian yang tetap bau bahkan setelah dicuci, cobalah merendamnya dalam cuka putih. Biarkan terendam selama 20-30 menit untuk menghilangkan baunya.

Asam dalam cuka akan membuka minyak, kotoran, dan bakteri dari kain pakaian olahragamu, sehingga saat mencuci jauh lebih mudah untuk menghilangkan semua kotoran.

 

10. Jangan menggunakan pengering

Pengering bukanlah hal yang bagus bagi pakaian olahragamu. Jadi, lebih baik biarkan pakaian olahragamu mengering di rak jemuran. Hal ini akan membuatnya lebih tahan lama sekaligus menghindari penyusutan.

Pencucian dan perawatan pakaian olahraga harus tepat. bersamaan dengan tips ini, pastikan kamu juga melihat label perawatan pakaian di dalam atau di balik pakaian olahragamu untuk memastikan semua langkahnya benar.

Kami harap, panduan cara mencuci dan merawat pakaian olahraga yang dijelaskan tadi membantumu menjaga pakaian olahraga tetap terlihat baru dan lebih lama.

 

Referensi:

  • Womensbest, (2021). How to wash your sportswear?
  • Nike, (2022). The No Sweat Approach to Caring for Dirty Workout Clothes.
  • Kellysdrycleaners. 7 Tips for Washing Gym Clothes.




Jika Anda sedang mencari perlengkapan olahraga, perlengkapan fitness, perlengkapan yoga, ataupun perlengkapan olahraga yang bisa dipakai dirumah tanpa perlu datang ke gym, FITS adalah solusi terbaik pilihan Anda. FITS menyediakan perlengkapan olahraga terlengkap dengan kualitas original dan harga terbaik.

Anda bisa mendapatkan semua produk FITS di e-commerce favorit Anda secara online maupun langsung belanja di toko offline FITS. Tap atau klik SHOP NOW pada banner dibawah ini dan mulailah pengalaman olahraga lebih baik bersama FITS!





Official E-Commerce

Temukan produk resmi SFIDNFITS di toko online berikut ini