Blog

Image

7 Cara Menurunkan Kadar Hormon Estrogen Berlebih pada Wanita

December 8th, 2020

sfidnfits.com - Pada pria dan wanita, estrogen adalah hormon yang penting. Tingkat estrogen yang tinggi dapat menyebabkan berbagai gejala dan dapat meningkatkan risiko berkembangnya penyakit tertentu. Wanita cenderung memiliki kadar estrogen yang lebih tinggi dibandingkan pria. Namun, kadar hormon estrogen yang berlebihan dapat membahayakan kesehatan tubuh wanita. Meningkatnya kadar estrogen biasanya terjadi karena beberapa sebab, seperti konsumsi antibiotik tertentu, penggunaan kontrasepsi hormonal seperti pil KB, dan penggunaan obat herbal. 

Beberapa dampak negatif dari peningkatan hormon estrogen adalah ketidakteraturan menstruasi, berat badan meningkat, dan sakit kepala. Selain memiliki risiko jangka pendek, tingginya kadar hormon estrogen pada wanita juga mempunyai risiko jangka panjang. Contohnya, kanker payudara dan kanker ovarium. 

Untuk menurunkan kadar hormon estrogen, berikut tips dan trik yang telah SFIDN FITS rangkum. 


7 Tips Menurunkan Kadar Estrogen pada Wanita



1. Hindari makanan cepat saji 




Makanan cepat saji mengandung banyak lemak trans yang berbahaya bagi tubuh. Lemak trans ini akan meningkatkan kadar hormon estrogen dalam tubuh. Hal tersebut akan membuat ketidakstabilan hormon pada wanita. 

2. Konsumsi makanan organik 



Pestisida dan zat kimia lain pada makanan membuat tubuh memproduksi estrogen lebih banyak. Oleh karena itu, Anda dapat mencegahnya dengan konsumsi makanan-makanan organik. Sebelum membeli bahan makanan, pastikan hidangan tersebut mengandung bahan-bahan organik. 


3. Konsumsi makanan mengandung polifenol




Polifenol adalah senyawa alami pada tumbuhan yang bermanfaat untuk kesehatan manusia. Penelitian menunjukkan bahwa polifenol mampu menurunkan level estrogen dalam darah. Beberapa makanan yang mengandung polifenol adalah biji chia, gandum, jagung, dan biji-bijian lainnya. 


4. Konsumsi teh hijau 




Teh hijau mengandung phytochemical yang dapat mengurangi produksi estrogen dalam tubuh. Selain dapat menurunkan kadar produksi estrogen, teh hijau juga mampu menurunkan risiko penyakit jantung berdasarkan penelitian yang dimuat dalam Harvard Health Publications. 


5. Hindari konsumsi daging merah




Daging merah dapat meningkatkan level estrogen dalam tubuh karena mengandung aditif hormon. Jika Anda ingin mengkonsumsi daging, pastikan daging yang Anda pilih adalah daging organik. Hal ini dapat mencegah peningkatan kadar estrogen yang tinggi. 


6. Kurangi konsumsi dairy product



Hormon estrogen 80% diperoleh dari susu sapi dapatkan dari produk yang mengandung susu sapi. Pilihlah susu almond atau susu beras. Hormon estrogen cenderung ditemukan pada susu sapi dan menyebabkan pertumbuhan tumor pada rahim dan payudara. 


7. Lakukan Olahraga Rutin




Beberapa penelitian telah menunjukkan bahwa olahraga yang dilakukan setiap hari dapat menurunkan kadar estrogen pada wanita.

Itulah beberapa cara menurunkan kadar hormon estrogen pada tubuh wanita. Selain konsumsi makanan sehat, pastikan Anda juga rutin melakukan olahraga sekitar 15—30 menit dengan intensitas sedang. Selain itu, ubah pola makan Anda menjadi lebih sehat.


 Simak Video 7 Cara Menurunkan Kadar Hormon Estrogen Berlebih pada Wanita di Bawah Ini





Jika Anda sedang mencari perlengkapan olahraga, perlengkapan fitness, perlengkapan yoga, ataupun perlengkapan olahraga yang bisa dipakai dirumah tanpa perlu datang ke gym, FITS adalah solusi terbaik pilihan Anda. FITS menyediakan perlengkapan olahraga terlengkap dengan kualitas original dan harga terbaik.

Anda bisa mendapatkan semua produk FITS di e-commerce favorit Anda secara online maupun langsung belanja di toko offline FITS. Tap atau klik SHOP NOW pada banner dibawah ini dan mulailah pengalaman olahraga lebih baik bersama FITS!





Official E-Commerce

Temukan produk resmi SFIDNFITS di toko online berikut ini