Blog

Image

FITS Yoga Block (Ulasan Lengkap)

August 13th, 2021

sfidnfits.com - FITS Yoga Block adalah alat olahraga yang paling penting untuk mendukung latihan yoga melalui tiga cara utama, yaitu menambahkan tantangan, membantu penyelarasan, dan melepas ketegangan.

Alat berbentuk persegi panjang ini biasanya digunakan sebagai penyangga dalam latihan yoga Asana, seperti pose bulan sabit, jembatan, lunge, dan masih banyak lagi.

Dengan menggunakan FITS Yoga Block, gerakan yoga Anda jadi lebih stabil dan mudah untuk dilakukan sesuai dengan kemampuan dan bentuk tubuh Anda.

Semakin penasaran dengan FITS Yoga Block? Yuk, simak terus artikel berikut ini!


FITS Yoga Block (Ulasan Lengkap)


Bahan yoga block


FITS Yoga Block terbuat dari 100% nature cork atau gabus alami yang berasal dari kulit luar dari pohon ek gabus (Quercus suber L.).

Karena bersifat alami, bahan ini dapat didaur ulang, sehingga menjadikannya sebagai salah satu bahan paling serbaguna di dunia, baik dari perspektif lingkungan, sosial, maupun ekonomi.

Proses panen gabus juga dilakukan oleh para profesional khusus, saat pohon ek gabus berada pada fase pertumbuhan paling aktif, sehingga kulitnya lebih mudah dikupas tanpa merusak batangnya.

Ek gabus adalah satu-satunya pohon yang kulitnya mampu beregenerasi dan memiliki tekstur yang lebih halus setelah setiap panen. Selama masa hidupnya (rata-rata 200 tahun), pohon ek gabus dapat dipanen sekitar 17 kali.


Manfaat yoga block

Berikut fungsi dan manfaat FITS Yoga Block bagi para yogi:

1. Meningkatkan rentang gerak dan fleksibilitas

Salah satu fungsi FITS Yoga Block yang paling sederhana adalah mengurangi jarak antara Anda dan tanah, sehingga Anda bisa memodifikasi pose yoga sesuai dengan tingkat fleksibilitas Anda.

Misalnya, jika Anda masih belum bisa menyentuh jari-jari kaki Anda, meletakkan tangan Anda di balok yoga akan mengurangi jarak Anda dengan lantai. Plus, mengurangi ketegangan pada area punggung Anda bagian bawah.

2. Memberikan dukungan tambahan dan mencegah cedera

FITS Yoga Block juga menawarkan dukungan tambahan untuk pinggul dan lutut Anda yang kencang dan membantu mencegah terjadinya cedera.

Misalnya, duduk di atas yoga block ketika Anda melakukan Virasana dapat mencegah sensasi tidak menyenangkan di lutut, sekaligus meregangkan paha Anda dengan lembut. 

3. Membangun kebiasaan keselarasan yang baik

Jika Anda merasa tidak nyaman dan kesulitan bernapas selama melakukan pose yoga, ini bukanlah pertanda baik untuk Anda. FITS Yoga Block hadir untuk menyelamatkan Anda dari hal ini, dengan membantu membangun keselarasan tubuh Anda dengan baik.

Misalnya, saat Anda melakukan Parsvakonasana, di mana satu tangan Anda menyentuh tanah dan lengan atas Anda membentuk garis lurus ke atas.

Dengan meletakkan tangan bawah Anda di FITS Yoga Block, Anda masih bisa menikmati manfaat pose tersebut sambil menjaga integritas tulang belakang dan tubuh bagian depan Anda dengan baik.

4. Meningkatkan keseimbangan tubuh

FITS Yoga Block juga berfungsi sebagai alat peraga untuk meningkatkan keseimbangan tubuh.

Misalnya, pada gerakan Bakasana, mengangkat kaki bisa menjadi hal yang menakutkan – terutama bagi pemula – meskipun mungkin memiliki kekuatan yang cukup untuk melakukannya.

Nah, untuk membangun kepercayaan diri, Anda bisa menempatkan FITS Yoga Block di bawah kaki Anda, lalu mengangkat satu kaki pada saat yang bersamaan. Anda juga dapat meletakkan balok tersebut atau bantalan lainnya di bawah dahi sebagai dukungan tambahan.

5. Mengaktifkan otot dan menambah tantangan

FITS Yoga Block bekerja sangat baik untuk mengaktivasi otot dan menambah tantangan dalam pose yoga umum Anda. 

Misalnya, memegang balok yoga di antara lutut Anda untuk mengaktifkan paha bagian dalam dan mencegah kaki Anda melebar. Anda juga dapat memegang yoga block di tangan Anda selama melakukan Asana berdiri, seperti Warrior II atau III. 

Semakin berat baloknya, semakin intens latihannya, semakin banyak manfaat tambahannya.

Selain itu, menggunakan FITS Yoga Block juga dapat memperdalam peregangan Anda, sehingga memungkinkan Anda untuk naik ke level berikutnya dengan lebih cepat. 


Spesifikasi Fits Yoga Block


FITS Yoga Block memiliki ukuran dimensi:

  1. Panjang: 22 cm.
  2. Lebar: 7 cm.
  3. Tinggi: 14 cm.
  4. Warna: coklat.


Fitur fitur FITS Yoga Block

FITS Yoga Block memiliki beberapa fitur, di antaranya:

1. Anti-selip terhadap keringat

FITS Yoga Block terbuat dari gabus alami yang memiliki karakteristik anti-selip terhadap keringat, sehingga mencegah tergelincir atau terpeleset selama latihan yoga. Plus, balok yoga ini tidak licin bahkan saat basah dan mudah ditumpuk satu sama lain.

2. Memiliki tepian sudut yang melengkung

Potongan pinggiran FITS Yoga Block memiliki bentuk melengkung, serta terlihat lebih elegan dan fleksibel, sehingga Anda pun lebih nyaman saat memegangnya. Selain itu, ukurannya pas dan ringan, sehingga mudah dibawa ke mana-mana.

3. Tingkat kekerasan

FITS Yoga Block sangat kuat dan tahan terhadap tekanan. Balok yoga ini sudah melalui tahap uji tekanan, sehingga sangat aman dan tidak mudah rusak saat ditekan.

4. Dukungan kekuatan

Material gabus alami (nature cork) memiliki kepadatan yang tinggi, tebal, dan stabil, sehingga memberikan Anda jaminan keamanan yang lebih besar untuk latihan.

5. Ramah lingkungan

Karena terbuat dari full gabus alami, FITS Yoga Block dapat didaur ulang dan menjadikannya sebagai alat olahraga yang ramah lingkungan. Ini adalah pilihan yang cocok bagi para yogi yang go green


Cara menggunaan FITS Yoga Block

Ada berbagai variasi gerakan dengan yoga block, di antaranya:

1. Supported chest opener


Sumber gambar: Yoga Journal

Ini adalah variasi dari Matsyasana dengan melepaskan ketegangan pada otot pektoralis mayor dan minor di bagian dada.

Cara melakukan:

Siapkan 2 buah FITS Yoga Block, susun dalam bentuk tegak vertikal di bagian kepala dan tegak horizontal di bagian punggung.

Ambil posisi berbaring sambil memanjangkan bagian pinggul atau menekuk lutut.

Pastikan Anda dapat benar-benar rileks dan tidak merasakan tekanan di punggung bawah.

Biarkan kepala Anda bersandar sepenuhnya pada balok dan lemaskan bagian leher Anda.

Ambil posisi yang nyaman untuk lengan Anda, baik di samping tubuh atau dibuka lebar-lebar.

Dorong tulang lengan atas Anda ke lantai untuk melebarkan dada Anda.

Pertahankan posisi selama 1-2 menit.


2. Puppy pose


Sumber gambar: Yoga Journal

Berlutut meniru pose anak anjing (Anahatasana) adalah cara yang bagus untuk membuka area dada, memperpanjang latissimus dorsi dan deltoid posterior, dan meregangkan otot trisep Anda.

Cara melakukan:

Siapkan 2 buah FITS Yoga Block, susun dalam bentuk tegak horizontal untuk penopang kedua siku Anda.

Mulailah dengan posisi merangkak, tempatkan kedua siku Anda di tengah-tengah setiap balok yoga. Sesuaikan posisi balok untuk memastikan lengan atas Anda terbuka selebar bahu.

Lalu, gerakkan lutut Anda ke belakang sampai dada Anda menurun di antara otot bisep dan pinggul Anda berada tepat di belakang lutut Anda.

Gulung lengan atas menjauh dari telinga, sehingga sisi leher Anda melunak, dan biarkan kepala Anda menggantung.

Kemudian, tekuk siku, rapatkan kedua telapak tangan, dan tarik ibu jari ke belakang leher. Anda akan merasakan regangan di atas rusuk samping dan di bagian belakang lengan atas Anda.

Lakukan selama setidaknya lima kali napas lambat sebelum menekan siku Anda untuk bangkit kembali ke posisi merangkak.


3. Yoga bicycles


Sumber gambar: Yoga Journal

Yoga bicycles dipraktikkan dalam kelas Vinyasa modern untuk menambah kekuatan otot paha bagian dalam dan otot pectoralis di dada.

Cara melakukan:

Ambil posisi berbaring telentang dengan lutut ditekuk ke arah dada dan pegang kepala dengan kedua tangan.

Selipkan ujung FITS Yoga Block di antara lutut kaki kanan dan siku kiri Anda sambil mengangkat kepala.

Kemudian, luruskan kaki kanan Anda agar melayang di atas matras dan putar tubuh untuk membuka siku kiri lebar-lebar.

Setelah itu, tarik kaki kiri dan siku kanan Anda untuk menjepit balok seperti sebelumnya.

Pertahankan aktivitas bertukar balok yoga dari sisi ke sisi dengan napas yang teratur dan tekanan pada balok untuk mencegahnya jatuh.

Lakukan 8-10 putaran di setiap sisi sebelum melepaskan balok yoga dan beristirahat.


4. Step through


Sumber gambar: Yoga Journal

Salah satu transisi yang paling menantang dalam yoga Vinyasa adalah beralih dari pose anjing yang menghadap ke bawah ke pose lunge atau warrior.

Sebagian besar orang cenderung mengayunkan kaki daripada menggunakan kekuatan otot untuk membawanya ke depan. Akibatnya, menyisakan ruang yang tidak cukup untuk kaki bagian bawah sampai ke tangan.

Dengan bantuan FITS Yoga Block, Anda dapat mengimbangi kekurangan ruang dengan menempatkannya di bawah tangan Anda.

Bahkan, jika Anda memiliki lengan yang lebih pendek secara proporsional atau tubuh yang lebih besar, menggunakan yoga block akan sangat membantu. 

Cara melakukan:

Atur FITS Yoga Block Anda dalam posisi tidur horizontal di atas matras dengan jarak setengah dari tangan dan setengah dari kaki Anda.

Angkat kaki kiri Anda ke atas dan ke belakang, lalu tarik lutut kiri yang tertekuk tersebut secara perlahan ke arah dada sambil menumpukkan bahu di atas pergelangan tangan.

Fokus pada mengangkat kaki kiri Anda ke atas dan melewati balok yoga. Ciptakan jarak bebas sebanyak mungkin di atas balok, kontraksikan paha belakang kiri untuk menekan tumit, tahan perut untuk membulatkan punggung, dan tekan tangan ke bawah untuk membungkus tulang belikat.

Lakukan 5-6 kali dengan kaki kiri Anda, lalu ulangi sekali lagi tanpa balok yoga untuk melihat apakah Anda masih dapat mempertahankan daya apung yang sama sebelum berpindah ke kaki kanan.


5. Upper body strength


Sumber gambar: Yoga Journal

Mempertahankan balok yoga dengan kedua tangan saat lengan Anda berada di atas kepala adalah cara sederhana untuk membangun kekuatan pada otot pectoralis di dada, trisep dan bisep di lengan atas, dan serratus anterior di atas rusuk samping Anda. 

Cara melakukannya:

- Berdiri dengan kaki kanan ke depan dan kaki kiri ke belakang, dan sejajarkan kaki dengan tumit hingga melengkung.

Kemudian, tarik kedua kaki Anda dengan lembut ke arah satu sama lain untuk menciptakan stabilitas Anda.

Angkat tangan Anda lebar-lebar ke atas kepala sambil memegang FITS Yoga Block dengan kedua tangan untuk membangunkan otot dada Anda.

Rentangkan lengan Anda ke arah langit-langit, kencangkan otot trisep dan bisep Anda, dan rasakan tulang belikat Anda membungkus tulang rusuk samping Anda.

Miringkan tubuh Anda ke arah lutut kanan yang ditekuk secara perlahan selama 3-5 kali napas lambat sambil merilekskan leher dan rahang Anda.

Ketika Anda selesai di sisi kanan, kembali ke tengah dan lepaskan lengan Anda ke bawah untuk beristirahat sebelum pindah ke sisi kiri.

Variasi gerakan yoga lainnya yang bisa Anda praktikkan dengan FITS Yoga Block, termasuk handstand hops, neck release, surya namaskar, dan masih banyak lagi. 

Ulasan lengkap tentang FITS Yoga Block ini sangat penting Anda ketahui sebagai bahan pertimbangan Anda saat memilih satu yang terbaik. Tidak hanya untuk pemula, menggunakan FITS Yoga Block juga bermanfaat bagi para yogi yang ingin meningkatkan pose yoganya ke level yang lebih tinggi. 

Jika Anda tertarik menggunakan FITS Yoga Block yang terbuat dari 100% nature cork ini, Anda bisa mendapatkannya di website resmi SFIDN FITS atau e-commerce favorit Anda. Selamat mencoba!



Referensi:

ACE (2018). How to Use Blocks to Enhance Your Yoga Poses.
Amorim Cork Composites. One of Nature's Most Extraordinary Materials.
Exersice (2019). What are Yoga Blocks and How Do You Use Them?
One Flow Yoga (2020). How to Use Yoga Blocks.
The MAD Lifestyle. What is a Yoga Block?
Yoga Journal (2018). 10 Ways to Use Blocks to Advance Your Yoga Practice.
Yoga Kali (2020). Here's Everything You Need To Know About Yoga Blocks.
Yogapedia. Yoga Block. 




Jika Anda sedang mencari perlengkapan olahraga, perlengkapan fitness, perlengkapan yoga, ataupun perlengkapan olahraga yang bisa dipakai dirumah tanpa perlu datang ke gym, FITS adalah solusi terbaik pilihan Anda. FITS menyediakan perlengkapan olahraga terlengkap dengan kualitas original dan harga terbaik.

Anda bisa mendapatkan semua produk FITS di e-commerce favorit Anda secara online maupun langsung belanja di toko offline FITS. Tap atau klik SHOP NOW pada banner dibawah ini dan mulailah pengalaman olahraga lebih baik bersama FITS!





Official E-Commerce

Temukan produk resmi SFIDNFITS di toko online berikut ini