Blog

Image

Mengenal Bahan Sarung Tangan Gym, Manakah yang Bagus?

February 22nd, 2023

sfidnfits.com – Sarung tangan gym, sarung tangan fitness, weightlifting gloves, gym gloves, atau apa pun nama yang kamu pilih untuk menyebutnya, ini adalah aksesoris penting angkat besi.

Tanpa sarung tangan, seseorang cenderung mengalami kapalan, lecet, atau bahkan cedera saat mengangkat beban berat. Meski ada pro dan kontra dalam menggunakannya, nyatanya sarung tangan gym membantu mencegah ketidaknyaman saat mengangkat beban di beberapa situasi tertentu.

Tentu saja, kenyamanan yang diberikannya dipengaruhi juga oleh jenis bahan yang dipakai. Sarung tangan gym dibuat menggunakan berbagai macam bahan, mulai dari kulit, karet, hingga kain sintetis.

Nah, biar kamu tahu bahan sarung tangan gym mana yang bagus, Sfits kali ini akan membantu menjelaskan dan memilihkannya untukmu. So, keep scrolling!

 

Mengenal Bahan Sarung Tangan Gym, Manakah yang Bagus?


Jenis bahan sarung tangan gym


Ada berbagai jenis sarung tangan gym berdasarkan bahan yang digunakan. Beberapa di antaranya:

1. Leather (Kulit)

Bahan kulit telah digunakan selama bertahun-tahun untuk pembuatan sarung tangan gym. Bisa dibilang, jenis ini cukup umum. Sarung tangan berbahan kulit jauh lebih tahan lama, dan karenanya bisa bertahan untuk jangka waktu yang lama.

Kulit juga dikenal memberikan cengkeraman yang lebih baik saat kamu mengangkat beban. Selain itu, sebagian besar sarung tangan kulit yang dibuat dengan baik memberikan kelegaan saat memegang palang barbell.

Meski begitu, kamu juga harus tahu kalau bahan kulit tidak dapat menyerap kelembaban. Jika kamu termasuk yang sering berkeringat, keringat dapat tertumpuk di bahannya selama berolahraga dan akhirnya menyebabkan licin.

2. Rubber (Karet)

Selain kulit, pilihan bahan lain yang juga nyaman untuk latihan adalah karet. Bahan karet memberikan cengkeraman yang baik saat kamu mengangkat bobot yang berbeda.

Selain itu, beberapa sarung tangan gym bahan karet memiliki lapisan dalam yang menyerap keringat untuk membuat pengalaman angkat besimu nyaman.

Namun, kekurangan bahan ini adalah tidak sekokoh dan setahan lama kulit, serta tidak tahan panas. Plus, jika kamu alergi lateks, menggunakan sarung tangan karet juga akan mengiritasi kulit.

3. Neoprene

Neoprene adalah jenis karet sintetis yang sering kali dipakai dalam produksi pakaian selam. Meski begitu, kini neoprene banyak digunakan untuk membuat sarung tangan fitness.

Neoprene mampu menyerap keringat untuk mengamankan dan meningkatkan cengkeramanmu pada palang barbell, sehingga bahan ini akan cocok untuk orang yang banyak berkeringat. Plus, bahan ini mudah dicuci agar tetap bersih dan nyaman.

Kekurangannya, sarung tangan bahan neoprene biasanya cukup mahal. Kamu juga perlu berhati-hati dengan neoprene jika kamu alergi lateks.

4. Silikon

Bahan ini banyak digunakan di banyak industri. Karena bahannya yang seperti karet, silikon biasanya digunakan dalam produksi sarung tangan olahraga khususnya untuk meningkatkan cengkeraman dan memberikan gesekan.

Dalam pembuatannya, silikon biasanya hanya sebagai bantalan pada sarung tangan guna memberikan pegangan anti selip yang kuat dan gesekan ekstra. Jadi, silikon biasanya akan dikombinasikan dengan bahan lain, seperti neoprene, cotton mesh, atau jenis kain sintetis.

5. Katun mesh

Jika kamu sedang mencari bahan yang breathable, maka pilihannya ada di katun. Secara umum, katun merupakan bahan tahan lama yang disukai di berbagai jenis pakaian.

Sama halnya dengan sarung tangan, jenis bahan katun mesh memberikan kenyamanan, melindungi tangan, dan yang paling penting ventilasi sehingga membuat tangan terasa sejuk dan kering.

Namun, kamu juga harus tahu kalau bahan ini mudah sobek. Konstruksi kainnya yang tidak stabil dapat menyebabkan penyusutan, peregangan, dan keausan cepat secara keseluruhan.

6. Kain sintetis

Serat sintetis yang terbuat dari polimer dan biasa digunakan untuk memproduksi sarung tangan olahraga. Jenis kain sintetis, termasuk spandek atau lycra, nilon, dan polyester, biasanya memiliki sifat bahan ringan, tahan keringat, elastis, kuat, dan tahan lama, serta mudah dicuci.

Hanya saja, jenis bahan ini bisa licin dan mengalahkan tujuan penggunaan sarung tangan gym untuk membantu mengamankan beban.




Pilihan bahan sarung tangan gym yang bagus


Memilih mana bahan yang bagus untuk sarung gym bisa sulit sekali. Pasalnya, setiap bahan memiliki kekurangan dan kelebihannya masing-masing. Juga, biasanya sarung tangan dibuat dari kombinasi bahan yang berbeda. 

Misalnya, sarung tangan gym terbuat dari kain sintetis dengan lapisan luar karet untukmu yang mencari bahan breathable, tapi tetap ingin cengkeramannya kuat. Atau, bisa juga bahan neoprene yang memiliki gel silikon untuk menguatkan genggaman agar anti selip.

Jika kamu mau yang terbaik, maka pilihlah kombinasi bahan yang kamu butuhkan. Fokuskan memilih bahan dengan memperhatikan kelebihannya dan meminimalkan dampak kekurangan bahannya.

Jadi, itulah tadi sederet bahan sarung tangan gym. Pemilihan bahan itu tergantung dengan kebutuhan latihanmu. Apakah kamu ingin bahan yang tahan lama, breathable, atau yang mencengkeram dengan baik, semua pilihan ada di tanganmu. Satu pilihan bahan untukmu belum tentu cocok untuk yang lain, begitupun sebaliknya.

Jika kamu butuh rekomendasi sarung tangan yang bagus dengan kombinasi bahan terbaik untuk memaksimalkan daya cengkeram dan kenyamanan, Sfits menyediakannya untukmu. Cek katalog produknya untuk lihat spesifikasi bahan dan fiturnya, dan kamu bisa mendapatkan produk yang kamu suka di semua e-commerce yang tersedia!

 

Referensi:

  • Mamally. The A-Z Guide To Weightlifting Gloves.
  • Gripads, (2016). HOW TO CHOOSE FITNESS GLOVES FOR WEIGHT LIFTING.
  • Healthline, (2022). 8 Best Weightlifting Gloves.
  • Gadgetreview, (2023). Best Weight Lifting Gloves.




Jika Anda sedang mencari perlengkapan olahraga, perlengkapan fitness, perlengkapan yoga, ataupun perlengkapan olahraga yang bisa dipakai dirumah tanpa perlu datang ke gym, FITS adalah solusi terbaik pilihan Anda. FITS menyediakan perlengkapan olahraga terlengkap dengan kualitas original dan harga terbaik.

Anda bisa mendapatkan semua produk FITS di e-commerce favorit Anda secara online maupun langsung belanja di toko offline FITS. Tap atau klik SHOP NOW pada banner dibawah ini dan mulailah pengalaman olahraga lebih baik bersama FITS!





Official E-Commerce

Temukan produk resmi SFIDNFITS di toko online berikut ini