Blog

Image

7 Jenis Tas Olahraga Beserta Fungsinya

October 27th, 2021

sfidnfits.com – Ketika olahraga telah menjadi rutinitas, tentunya memiliki tas olahraga menjadi sangat penting, terutama untuk menyimpan dan membawa barang-barang olahraga Anda.

Tas olahraga memberikan kenyamanan dan keamanan untuk aksesoris dan peralatan olahraga yang dibawa ke berbagai tempat olahraga, seperti studio, gym, lapangan dan tempat lainnya yang berhubungan dengan olahraga.

Jenis tas olahraga sekarang ini sudah banyak beredar di pasaran dan Anda bisa mendapatkannya dengan mudah. Namun, Anda juga perlu hati-hati memilihnya karena jenis tas yang ditawarkan punya fungsi, fitur dan jenis olahraga apa yang Anda lakukan.

Sebelum membelinya secara langsung atau melalui online, sebaiknya Anda mengetahui terlebih dahulu jenis tas olahraga. Berikut jenis-jenis tas olahraga beserta dengan fungsinya.


7 Jenis Tas Olahraga Beserta Fungsinya


1. Backpack


Backpack bag, atau tas ransel tidak hanya digunakan untuk pergi ke sekolah atau kantor saja. Tas ransel juga kini hadir dengan model tas punggung untuk digunakan saat pergi berolahraga dan membawa barang-barang yang Anda gunakan nantinya selama latihan.

Biasanya tas ransel olahraga ini memiliki tali bahu yang sangat empuk dan ikat pinggang untuk distribusi berat barang bawaan hingga beberapa kg.

Tas jenis ini dapat dibawa dengan satu bahu jika barang yang disimpan di dalamnya tidak terlalu berat. Namun, untuk kesehatan tulang bahu Anda, sebaiknya selalu bawa tas ransel di kedua bahu.

Sebelum membeli tas ransel, Anda harus mencoba mempertimbangkan berbagai desain dan ukuran. Jika Anda membelinya secara online, pastikan untuk memeriksa fitur, dan detail ukurannya.

Tas ransel kebanyakan tersedia dalam berbagai jenis kain mulai dari tas serut olahraga tahan air hingga tas katun, kain nilon halus dan lain-lain.

 

2. Duffle


Tas duffle gym adalah model yang sangat populer dengan ukurannya yang luas, awet, dan memiliki gaya yang unik.

Sebagian besar tas duffel memiliki dua pegangan dan tali selempang yang memungkinkan Anda membawanya dengan berbagai cara. Anda dapat menemukannya dalam bentuk persegi panjang dan silinder.

Tas duffle dapat menampung banyak barang dan Anda dapat membawanya dengan mudah. Tas ini juga sangat trendi dan banyak digunakan oleh para atlet saat akan melakukan latihan.

Tas duffle tersedia dalam berbagai jenis kain seperti polyester dan kanvas. Tas ini biasanya tidak memiliki banyak kantong, tetapi desain terbaru memiliki beberapa kantong dan juga diproduksi dengan menggunakan kulit.

 

3. Tas lari


Runner sport bag adalah jenis tas olahraga yang digunakan oleh pelari dan dapat dibawa saat berlari atau jogging. Tas ini dalam penggunaannya perlu dibawa saat melakukan aktivitas dan tidak dapat menampung barang-barang berat.

Sebagian besar tas pelari ini dipakai dengan cara menggantung sampai pinggang dan juga disebut tas pinggang. Tas jenis ini sebagian besar tersedia dalam ukuran kecil.

 

4. Tas sepatu


Sumber gambar: image.made-in-china.com

Sepatu adalah aksesoris terpenting dari setiap atlet atau orang yang berolahraga. Lebih dari segalanya, sepatu perlu dilindungi dari kotoran, air, dan lecet.

Itulah mengapa ada tas sepatu olahraga khusus yang menyediakan ruang yang cukup untuk sepatu dari berbagai ukuran. Bahkan, tas ini juga mudah dibawa dengan satu bahu ke berbagai tempat.

Selain itu, tas ini terlihat gaya yang membuatnya menarik. Karena itu juga, tas ini tidak hanya menampung sepatu, tetapi juga barang-barang lain yang ukurannya lebih kecil. Tas ini tersedia dalam bentuk duffle.

 



5. Tas cinch


Sumber gambar: amazon.com

Orang-orang yang berolahraga sering bepergian dari sini ke sana untuk menghadiri turnamen, yang mana mengharuskannya untuk memiliki tas jinjing yang menawarkan kantong ekstra yang dapat digunakan untuk menyimpan barang keperluan olahraga atau aksesoris kecil.

Tas cinch akan terasa nyaman untuk dibawa ke sana kemari dengan tali yang dapat disesuaikan. Selain itu, jenis tas ini tidak memiliki resleting dan hanya ada tali yang diserut untuk menutup tas.

 

6. Tas Mesh


Sumber gambar: centurymartialarts.com

Mesh bag, atau tas jaring adalah gaya tas lain yang sangat berguna bagi para profesional olahraga dan beberapa dari tas ini memiliki tali serut.

Jenis tas olahraga ini membantu mempermudah untuk menutup dan membuka tas kapanpun dibutuhkan dan Anda juga dapat melihat barang-barang Anda melalui tas untuk menemukan barang yang disimpan di dalam dengan cukup cepat.

Secara umum, tas mesh dianggap sebagai investasi berbiaya rendah. Tas mesh adalah tas terbaik jika Anda sedang terburu-buru mengambil sesuatu dari dalam tas.

Karena kemudahan yang ditawarkan, tas ini cukup banyak digunakan akhir-akhir ini, bahkan oleh anak-anak kecil untuk pergi ke sekolah atau untuk kelas aktivitas apa pun.

 

7. Tas Golf


Sumber gambar: cultofcarry.org

Seperti namanya, tas golf adalah tas yang dikhususkan untuk olahraga golf. Tas Golf dirancang untuk menampung stik golf dan perlengkapannya dengan beberapa bagian untuk memisahkan stik golf agar mudah dipilih.

Terdapat tali empuk yang datang sebagai tali tunggal atau tali ganda untuk membawa agar lebih nyaman. Biasanya tas ini didesain dengan elegan yang membuatnya tampak menarik.

Itulah tadi deretan jenis tas olahraga beserta dengan fungsi yang diunggulkan. Bagi Anda yang membutuhkan tas olahraga dengan kualitas baik, tahan lama dan desain yang elegan, SFIDN FITS sebagai local brand menyediakannya dengan berbagai jenis.

Anda bisa melihatnya langsung dengan keunggulan yang dimiliki dari website ini, atau melalui marketplace favorit anda.

 

Referensi:

  • Promotions247, (2019). Types of Sports Bags Available And Their Special Features.
  • Cultofcarry, (2019). 24 Types of Athletic & Functional Bags.
  • Mia-online, (2021). Get Organized With The Perfect Gym Bag For Your Workouts.
  • Promotions247, (2020). How To Choose The Best Gym Bag For Yourself?




Jika Anda sedang mencari perlengkapan olahraga, perlengkapan fitness, perlengkapan yoga, ataupun perlengkapan olahraga yang bisa dipakai dirumah tanpa perlu datang ke gym, FITS adalah solusi terbaik pilihan Anda. FITS menyediakan perlengkapan olahraga terlengkap dengan kualitas original dan harga terbaik.

Anda bisa mendapatkan semua produk FITS di e-commerce favorit Anda secara online maupun langsung belanja di toko offline FITS. Tap atau klik SHOP NOW pada banner dibawah ini dan mulailah pengalaman olahraga lebih baik bersama FITS!





Official E-Commerce

Temukan produk resmi SFIDNFITS di toko online berikut ini